Fokus Rohil

10.527 Siswa SMP-MTs Siap Ikuti UN

BAGANSIAPIAPI - Sebanyak 10.527 siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Madrasah Tsanawiyah (MTs) di Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) siap mengikuti Ujian Nasional (UN), 5-8 Mei mendatang.  Sedangkan, sekolah yang menjadi penyenggara berjumlah sebanyak 180 sekolah.

"Dari 10.527 siswa, mereka akan mengikuti UN di 180 sekolah. Rincianya, 108 SMP dan 72 MTs. Sedangkan, rincian siswa meliputi, 7.477 siswa SMP dan 3.050 siswa MTs," papar Kepala Seksi (Kasi) Kurikulum Dinas Pendidikan (Disdik) Rohil, Misran M Pd, Selasa (22/4/14) di Bagansiapiapi.

Dirinya menambahkan, UN SMP dan MTs sejalan dengan ujian Paket B.
"Peserta UN terbanyak berada di Kecamatan Bangan Sinembah, dengan total 2.679 siswa, terdiri dari 2.088 siswa yang akan ujian di 22 SMP, dan 591 siswa ujian di 16 MTs. Selanjutnya, di Kecamatan Bangko, pesertanya berjumlah 1.407 siswa, berasal dari 13 SMP dan 5 MTs. Berikutnya, di Kecamatan Pujud, ada sebanyak 1.031 peserta, berasal dari 17 SMP dan 11 MTs," rinci Misran.

Kemudian, di Kecamatan Tanah Putih, jumlah siswa ada sebanyak 992 peserta UN, dan menyebar di 10 SMP dan 11 MTs. "Peserta UN paling sedikit yakni, Kecamatan Rantau Kopar, dengan jumlah 113 peserta, dan hanya ujian di satu SMP dan satu MTS. Berikutnya, untuk Kecamatan Batu Hampar, siswa yang mempersiapankan diri menghadapi UN ada sebanyak 142 peserta, mereka ujian di dua SMP dan satu MTs, serta di Kecamatan Tanah Putih Tanjung Melawan, hanya 163 peserta dari dua SMP," jelas Misran. (rep1)