Fokus Rohil

Pemkab Rohil Salurkan Sembako Kepada Korban Banjir.

nt

BAGANSIAPIAPI- Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir (Pemkab Rohil) telah menyalurkan bantuan kepada korban banjir yang tersebar di beberapa daerah di Rohil, khusus bantuan ini telahdi salurkan kepada 694 kepala Keluarga (KK) yang berada di lima kepenghuluan dikecamatan Bangko Pusako. Rabu (14/1). bantuan ini diserahkan langsung oleh Bupati Rokan Hilir,H. Suyatno, Amp.

Penyerahan Bantuan Sembako itu Bupati Rohil, Suyatno didampingi oleh Asisten I, Rusli Syarif, Assten II Hasrial, Asisten III Ali Asfar, Kadis Sosial Rohil, Satari, camat Bangko Pusako, Sukardi,Sp, dan para Kepala Dinas, Perangkat desa, Tokoh Agama, serta tokoh Pemuda sekecamatan Bangko Pusako.

Dalam Sambutan nya, Bupati Suyatno mengatakan untuk kecamatan bangko pusako telah di serahkan bantuan sebanyak 694 Kepala Keluarga Korban Banjir. bantuan yang kita serahkan ada di lima kepenghuluan yaitu kepenghuluan Bangko Kanan, Bangko Mukti, Bangko Makmur, Sungai Menasik dan kepenghuluan Pematang Ibul,”ini sebagai bentuk kepedulian Pemkab Rohil kepada korban banjir yang beberapa bulan terakhir ini terus hujan, sehingga sebagian penduduk Rohil terendam banjir,”terang Bupati.

lanjutnya, Bantuan yang diserahkan tersebut berupa Beras, Indomie, Minyak Goreng, telur, Selimut, dan lain sebaginya.”bantuan ini diberikan sebagai perhatian pemerintah terhadap masyrakat korban banjir, untuk itu diharapkan bantuan ini agar dapat dipergunakan dengan sebaik-baiknya,’beber Bupati mengulangi.

Mudah-mudahan, lanjut Bupati. Musibah banjir ini cepat surut kembali, sehingga aktifitas masyarakat dapat normal kembali,"Kita berharap kepada Korban banjir juga ikut mengamankan kampung halaman nya, jika ada saudara kita yang sakit segeralah melapor kepihak kecamatan, penghulu maupun kepuskesmas terdekat supaya bisa ditangani. kepada Pihak kecamatan kita tegaskan agar selalu memberikan Informasi setiap saat tentang perkembangan Wilayah terutama wilayah yang terkena musibah banjir."harapnya.(nto)