IHSG Dibuka Langsung Tancap Gas
JAKARTA - Pergerakan pasar saham Indonesia masih menunjukkan penguatan. Pagi ini Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka menguat 53 poin atau 1,07 persen ke 5.089.
Indeks LQ45 naik 11 poin atau 1,35 persen ke 876,48, Jakarta Islamic Index (JII) naik 9,9 poin atau 1,50 persen ke 671,52, indeks IDX30 naik 6,1 poin atau 1,37 persen ke 449,90, dan indeks MNC36 naik 3,7 poin atau 1,36 persen ke 275,96.
Sektor-sektor penggerak IHSG kompak menguat, dengan sektor industri dasar naik paling tinggi 1,66 persen. Sedangkan sektor perdagangan tercatat hanya naik 0,54 persen.
Di Asia, indeks Nikkei naik 400 poin atau 2,38 persen ke 17.220, indeks Hang Seng menguat 224 poin atau 0,99 persen ke 22.810, dan indeks Straits Times menguat 0,40 persen ke 3.240.
Adapun saham-saham yang berada dalam jajaran top gainers, antara lain saham PT Impack Pratama Industri Tbk (IMPC) naik Rp1.125 ke Rp6.825, saham PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk (INTP) naik Rp475 ke Rp23.700, dan saham PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI) naik Rp400 ke Rp22.800.
Sedangkan saham-saham yang bergerak dalam jajaran top losers, antara lain saham PT Samudera Indonesia Tbk (SMDR) turun Rp200 menjadi Rp13.500, saham PT Blue Bird Tbk (BIRD) turun Rp25 menjadi Rp8.675, dan saham PT Astra Graphia Tbk (ASGR) turun Rp30 menjadi Rp1.900. (rep05)
Tulis Komentar