Walikota Pekanbaru H Firdaus ST MT menjelaskan dalam menjalankan tugas hari-harinya di Kantor Walikota Pekanbaru mengakui, yang harus dilakukan adalah meningkatkan kinerja terutama dalam pelayanan publik.
"Saat ini, ada beberapa hal yang perlu dicermati ke depan, bagi kita semua, yang pertama adalah meningkatkan kinerja terutama di dalam pelayanan publik," ujarnya.
Sebelumnya, Walikota Pekanbaru ini usai melaksanakan tugas dan keluar dari ruang kerjanya menuruni anak tangga kantor itu dan berdiri sejenak di depan teras kantor menjelaskan program yang ia laksanakan.
Firdaus MT mengakui saat memimpin apel pagi jajaran Pemko Pekanbaru di halaman kantor Walikota pagi, dihadiri seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), terdiri dari pejabat eselon II, III, dan para staf di lingkungan sekretariat Pemko Pekanbaru, juga memotivasi dan memberi semangat meningkatkan kinerja.
Dijelaskannya, semua SKPD, juga Camat dan Lurah, punya tanggung jawab pokok masing-masing. "Jika semua dilakukan dengan koordinasi yang baik akan punya sinergitas, dan ini harus ditopang dengan disiplin yang kuat.
"Sebagai aparatur penyelenggara pemerintahan sepakat dalam hal mengutamakan kepentingan masyarakat. Kepentingan publik menjadi prioritas dalam program kita," ujarnya, Senin (2/6).
Walikota Pekanbaru ini juga mengajak untuk mengerahkan seluruh perhatian, tenaga dan pikiran untuk bekerja dengan optimal guna meningkatkan program Pemko Pekanbaru sebagaimana tertuang dalam APBD Kota Pekanbaru 2014.(rep05/rpc)