Politik

Ini Hasil Quick Count 90 Persen Suara

Jakarta-Dari hasil hitung suara cepat 12 partai politik yang berlaga dalam Pileg, ketiga partai besar masih terus bertahan sejak quick count 30%. Masih dipimpin 
 
oleh PDIP, Partai Golkar dan disusul dengan Gerindra.
 
Yang mengagetkan ketika Partai Hanura sejak pagi tak berdaya memperoleh banyak suara, mereka hanya mendapatkan sekitar 5 persen suara saja. Justru yang mengagumkan 
 
adalah PKB dan NasDem yang sama-sama melejit.
 
Berikut ini hasil perolehan quick count berbagai lembaga survei, Rabu (9/4):
 
Hasil 90,10% suara masuk Lingkaran Survei Indonesia (LSI) bekerja sama dengan tvOne:
 
1. PDIP: 19,81%
2. Partai Golkar: 14,64% 
3. Gerindra: 11,80%
4. Partai Demokrat: 9,71% 
5. PKB: 9,09%
6. PAN: 7,48%
7. PPP: 7,05%
8. PKS: 6,60%
9. Partai NasDem: 6,27% 
10. Partai Hanura: 5,25%
11. PBB: 1,36%
12. PKPI: 0,97% 
 
Hasil 90% suara masuk Indikator Politik Indonesia bekerja sama dengan Metro Tv:
 
1. PDIP: 19,01%
2. Partai Golkar: 14,46% 
3. Gerindra: 12,34%
4. Partai Demokrat: 9,75% 
5. PKB: 8,92%
6. PAN: 7,38%
7. Partai NasDem: 6,94% 
8. PKS: 6,93%
9. PPP: 6,29%
10. Partai Hanura: 5,51% 
11. PBB: 1,54%
12. PKPI: 0,94%. (rep05)