Politik

Prabowo Disebut Sebagai Titisan Allah Swt

Tampilan Nurcahaya Tandang ketika berorasi dalam video yang diunggah di Youtube.
JAKARTA - Salah seorang pendukung Prabowo Subianto membuat aksi 'gila' dengan tampil di Youtube. Dalam pidatonya ketika dihelat Halal bi Halal di Rumah Polonia, Cipinang, Jakarta Timur, (Ahad 3/8), seorang caleg Nurcahya Tandang membuat orasi heboh.
 
Dalam video yang diunggah Relawan Prajanusa dengan judul 'Pidato Nurcahaya Tandang pada Halal Bihalal Prabowo Hatta di Rumah Polonia', terungkap pidato caleg Partai Gerindra Dapil Banten III tersebut cukup kontroversial. Pasalnya, perempuan asal Makassar tersebut menyatakan bahwa Prabowo adalah titisan Sang Pencipta. Hal itu terucap pada menit 3:48 dalam video berdurasi sepanjang 6:41 menit itu.
 
"Bukan cuma jihad nasionalisme, kita tidak hanya mendukung Pak Prabowo, tetapi visi besar yang diusung oleh Bapak Prabowo sebagai titisan Allah Swt. Sehingga kita berjuang tidak hanya mengusung Pak Prabowo, tapi mengusung kejujuran, kebenaran, Pancasila dan UUD 1945, menegakkan demokrasi," kata Nurcahaya dengan intonasi suara yang bersemangat.
 
Meski terkesan janggal, pernyataan Nurcahaya mendapat sambutan dari ratusan hadirin. "Betul, betul," teriak mereka kompak. (rep01/rc)