Sport

Piala Liga, Kesempatan Terakhir Manchester United

Manchester - Tak ada liburan di Carrington, pusat pelatihan Manchester United. Pada Senin kemarin, yang biasanya menjadi hari istirahat untuk para pemain, manajer David Moyes tetap menggelar latihan. 
 
Setelah kalah oleh Chelsea Ahad lalu, peluang United mempertahankan gelar juara Liga Primer Inggris sudah hampir pasti tertutup. Mereka juga tersingkir dari Piala FA. Meski masih bertahan pada babak 16 besar Liga Champions Eropa, kemungkinan mereka menjadi juara sangat kecil karena terjepit raksasa-raksasa Eropa sekelas Bayern Muenchen dan Real Madrid.
 
Maka, kesempatan terakhir ada di Piala Liga. Rabu, 22 Januari 2014, malam ini, mereka menghadapi Sunderland pada babak semifinal leg kedua turnamen bersistem gugur tersebut. Posisi United berada dalam bahaya karena pada leg pertama di Stadium of Light, kandang Sunderland, klub asuhan David Moyes ini kalah 1-2.
 
Kemenangan adalah harga mati yang harus didapat Manchester United. Cukup dengan skor 1-0 saja di Stadion Old Trafford nanti malam, mereka bisa melangkah ke final. "Tentu bukan pertandingan yang mudah,” kata Michael Carrick, gelandang United. 
 
Sunderland tengah berada dalam grafik yang menanjak. Dalam sepuluh pertandingan terakhir, mereka satu kali kalah. Di pertandingan nanti, pelatih Gus Poyet bisa menambah kekuatan lini pertahanannya dengan kehadiran Santiago Vergini, bek asal Argentina
 
Sebaliknya, lini belakang United dipastikan ompong. Kapten sekaligus palang pintu Nemanja Vidic absen karena kartu merah. Bek kiri Patrice Evra diragukan tampil setelah mendapat cedera dalam pertandingan Ahad lalu. 
 
Toh, David Moyes tidak terlalu khawatir dengan perkembangan buruk di timnya itu. Bagi dia dan para pemainnya, kemenangan adalah hasil mutlak yang harus dicapai. "Kami akan mati-matian untuk bisa lolos,” kata pelatih asal Skotlandia itu. “Saya ingin memberikan kegembiraan kepada para fan.” (Rep03)