Hukum

Lagi, Korban Penipuan Undian Alami Kerugian

ilustrasi

 

PEKANBARU - Aksi penipuan yang mengatasnamakan undian berhadiah kembali menelan korban. Kali ini yang jadi korbannya, Yustika (34) warga Jalan Pepaya Kota Pekanbaru jadi korban penipuan. Uangnya sebesar Rp5 juta dibawa kabur pelaku.
 
Tidak terima, korban melaporkan kejadian itu ke polisi. Dalam laporannya, korban mengatakan ditipu, Minggu (14/10/2013) lalu. Kejadian berawal ketika pelaku menelpon dan mengatakan korban mendapatkan undian berhadiah berupa mobil Avanza dari produk terkemuka.
 
Saat itu, pelaku meminta korban membayar Rp5 juta rupiah sebagai pajak dari hasil pemenang undian mobil tersebut. Korban yang tidak curiga, langsung mengirimkan uang tersebut melalui Bank BCA. Pelaku mengungkapkan bahwa, setelah uang dibayar, pihaknya akan segera mengirimkan mobil yang sudah dimenangkan oleh korban.
 
Pelaku juga meminta korban agar mengikuti semua petunjuk pelaku. Kecurigaan korban muncul ketika uang telah dikirim tapi mobil yang dijanjikan tak kunjung datang. Korban mencoba menghubungi pelaku tapi handphone selularnya tidak aktif lagi.
 
Kapolresta Pekanbaru, Kombes Pol Adang Ginanjar melalui Kasat Reskrim, Kompol Arief Fajar Satria, Selasa (15/10/2013), membenarkan kejadian itu. Menurutnya, kasus masih dalam proses penyelidikan. "Kita imbau warga agar tidak mudah percaya dengan telepon yang mengabarkan menang undian atau dapat hadiah," ingatnya. (rep1)