Fokus Rohil

Penerima BLSM Tahap II Bagan Sinembah Diverifikasi

BAGAN BATU - Pihak Kecamatan Bagan Sinembah tengah melakukan verifikasi data penerima Bantuan Langsung Sementara Masyarakat (BLSM) tahap II. Pasalnya, data penerima BSLM yang sebelumnya masih perlu dilakukan perbaikan agar benar-benar tepat sarasan.

Hal itu dikatakan Camat Bagan Sinembah, Hadiyono SH, Selasa (24/9/2013). Menurutnya, pendataan  ulang ini dilakukan agar tidak terjadi kesalahan lagi seperti sebelumnya karena kesalahan data. Sebab, sebelumnya banyak penerima BLSM justru orang-orang kaya.

"Kita harap melalui pendataan ulang penerima BLSM ini benar-benar tepat sasaran, dan kita melibatkan pihak desa dan masyarakat. Karena, sesuai dengan tingkat perekonomian warga Bagan Sinembah, belakangan menunjukkan perubahan," sebut Hadiyono.

Untuk itu, sambungnya, verifikasi data tersebut merupakan hal yang. "Data BLSM tahap I kan menggunakan data penerima Raskin, ini yang perlu diperbaiki. Makanya dalam waktu dekat kita juga akan melakukan rapar koordinasi dengan pihak kelurahan dengan melibatkan masyarakat membahas masalah ini," tambahnya. (rep1)