Sport

Jackson Frustasi Indonesia Diserbu Klub-Klub Inggris

JAKARTA-Pelatih tim nasional Indonesia, Jacksen F Tiago, mengatakan kedatangan klub-klub Liga Primer Inggris ke Jakarta melawan pemain-pemain Indonesia pilihan ada sisi negatif dan positif.

Pelatih asal Brasil ini mengeluhkan interval atau jarak kedatangan klub-klub Liga Primer Inggris yang berdekatan. Setelah Arsenal, kini datang Liverpool kemudian menyusul tim asuhan Jose Mourinho, Chelsea.

"Seandainya dalam satu tahun, atau setiap tiga bulan, itu bakal lebih bermanfaat. Kalau datang berturut-turut ini sangat berat menghadapi klub-klub Liga Primer Inggris," kata Jacksen dalam jumpa pers di Jakarta, Kamis (18/7).

Pun, level permainan pemain-pemain Indonesia pilihan dengan para penggawa klub-klub Liga Primer Inggris jauh berbeda. Sehingga dibutuhkan konsentrasi tingkat tinggi untuk menghadapi lawan-lawan dari benua biru.

Direncanakan Indonesia XI akan melawan Liverpool di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Sabtu (20/7) mendatang. Sebelumnya, Arsenal lebih dulu ke Jakarta melawan Indonesia Dream Team.

Tim asuhan Arsene Wenger itu berhasil mempermalukan Indonesia Dream Team degan skor telak 7-0. Kita tunggu akankah Liverpool bakal menuai kemenangan serupa seperti Arsenal atau justru Indonesia XI memetik kemenangan? (rep05)