Sosialita

Waduh, Barbie Berhijab Ini Jadi Top di Inggris

INGGRIS-Seorang mahasiswi Ilmu Kesehatan warga Nigeria mendadak terkenal dengan unggahannya di media sosial tentang boneka Barbie dalam berbagai model busana menutup aurat ciptaannya.
 
Haneefa Adam, 24, ketika diwawancarai CNN mengatakan, sebelum ini ia tidak pernah melihat boneka kegemaran banyak remaja putri itu mengenakan hijab. Karenanya, ia memutuskan membuat akun instagram dan melengkapi boneka Barbie dengan pakaian ciptaannya, setelah terinspirasi saat menemukan laman Gaya Barbie di Instagram.
 
Seiring itu, ia pun mulai memesan boneka Barbie dari luar negaranya karena di Nigeria tidak ada yang menjualnya. Ia berpendapat, boneka itu adalah cara terbaik meluruskan tanggapan salah bahwa mayoritas wanita Islamdipaksa menutup aurat oleh agama mereka.
 
Wanita yang merupakan Sarjana Farmakologi dari sebuah perguruann tinggi di Inggris itu kini mempunyai 19.400 pengikut di media sosial dan mulai menerima pesanan boneka Barbie berhijab dari seluruh dunia.(rep05/rpc)