Hukum

Pencuri Motor Babak Belur Dihajar Massa

PEKANBARU - Riko (31) warga Sumber Sari Kecamatan Limapuluh babak belur dihajar massa. Dia ketahuan mencuri sepeda motor di parkiran Masjid Al Iman, Sail Kota Pekanbaru, Selasa, (27/8/2013).

Informasi dari kepolisian, penangkapan bermula ketika seorang warga datang ke lokasi kejadian dan melihat gerak-gerik pelaku mencurigakan. Ketika ditanya, pelaku gugup dan langsung melarikan diri hingga diteriaki maling.

Warga di sekitar langsung mengejar pelaku dan menangkapnya. Warga yang geram langsung melayangkan pukulan ke tubuh dan wajah pelaku hingga lebam. Beruntung, nyawa pelaku diselamatkan oleh polisi yang datang ke lokasi.

Selain mengamankan pelaku, polisi juga menyita satu unit sepeda motor yang digunakannya sebagai barang bukti. Menurut seorang saksi, aksi pencurian memang sering terjadi di daerah tersebut.

Kapolresta Pekanbaru, Kombes Pol Adang Ginanjar melalui Kasat Reskrim, Kompol Arief Fajar Satria membenarkan kejadian tersebut. "Kasus masih kita selidiki," ucapnya, Rabu (28/8/2013).

Arief kembali mengimbau pada masyarakat agar lebih berhati-hati meninggalkan kendaraannya. "Pasang kunci ganda untuk membatasi gerak pelaku," imbaunya. (rep1)