Fokus Rohil

Bupati Kritik Kinerja PD SaranaPembangunan Rohil

ROHIL-Bupati Rohil H Suyatno, memberi penilaian terhadap kinerja Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) PD Sarana Pembangunan Rohil, karena belum maksimal memberikan kontribusi terhadap daerah.
 
Seperti dalam pengelolaan Stasiun Pengisian Bahanbakar Umum (SPBU) yang belum bisa memberikan keuntungan Pendapatan Asli Daerah (PAD), "Saya harapkan betul agar tingkatkan kinerjanya bagaimana memberikan keuntungan terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD) untuk Rohil," katanya menyikapi kinerja direksi BUMD, Kemarin.
 
Menurutnya, figur yang duduk dijajaran direksi menurut bupati merupakan sosok yang memang handal dan teruji. Diseleksi berdasarkan kemampuan bahkan dirinya selaku bupati menegaskan tidak ada campur tangan sedikitpun dalam menentukan siapa yang duduk sebagai direksi itu. 
 
"Saya tidak ada campur tangan, semua terbuka saja. Siapapun yang duduk maka harus betul-betul bekerja membangun negeri ini," ujar bupati.
 
Kinerja jajaran direksi akan dinilai baik oleh pemkab maupun oleh masyarakat yang menjadi sasaran utama dari pelayanan yang diberikan. Karena berkaitan dengan kepentingan publik maka amanah yang diberikan harus dapat diemban dengan baik.(MC Riau/rep5)