Sport

Senangnya Mihajlovic Saat Milan Menang Telak atas Inter

Milan - AC Milan sukses membukukan kemenangan meyakinkan atas Inter Milan di lanjutan Serie A. Hasil itu membuat Sinisa Mihajlovic gembira luar biasa.
 
Dalam laga Derby della Madonnina di San Siro, Senin (1/2/2016) dinihari WIB, Milan menyungkurkan Inter dengan skor 3-0. Gol-gol Milan dilesakkan oleh Alex, Carlos Bacca, dan M'Baye Niang.
 
Di pertemuan pertama lalu, Inter yang keluar sebagai pemenang dengan skor 1-0. Bagi Milan sendiri, kemenangan di giornata ke-22 ini adalah yang pertama atas Inter setelah kemenangan 1-0 pada Mei 2014.
 
"Ini jelas adalah kebahagiaan terbesar yang pernah saya alami sejak saya mulai melatih. Memenangi derby dengan sikap yang jelas itu luar biasa, sementara laga ini akan tetap ada dalam sejarah," ujar Mihajlovic kepada Sky Sport Italia seperti dikutip Football Italia.
 
"Saya secara khusus bahagia untuk presiden kami (Silvio Berlusconi), karena dia akhirnya bisa menikmati kemenangan ini di stadion. Dia adalah penggemar utama kami dan menderita ketika kami tidak tampil bagus."
 
Dalam pertandingan tersebut, Milan tampil lebih agresif daripada Inter dengan melepaskan 14 tembakan, lima di antaranya mengarah ke gawang. Sementara dari 12 tembakan Inter, hanya tiga yang berstatus on target. Inter juga menyia-nyiakan beberapa peluang bagus, termasuk penalti yang gagal oleh Mauro Icardi.
 
"Saya pikir kami menang karena kami memaksimalkan peluang-peluang kami, meski bisa saja ada lebih banyak lagi. Saya bilang kepada anak-anak saat jeda untuk tidak berpikir kami unggul dan harus mempertahankannya, tapi memperlakukannya seperti masih 0-0," lanjut Mihajlovic.
 
"Kami tahu semakin lama pertandingan berjalan, semakin kesal Inter dan mereka akan meninggalkan ruang bagi kami untuk menyerang. Kami menunjukkan pendekatan yang efisien yang belum pernah kami punya sejauh ini di musim ini," katanya. (rep05)