Riau Raya

Riau Tuan Rumah Sumatera Bike Week

PEKANBARU - Tahun ini Riau ditunjuk menjadi tuan rumah penyelenggaraan "Sumatera Bike Week" yang akan digelar 5-7 September mendatang, acara yang digelar Harley Davidson Clun Indonesia (HDCI) ini diperkirakan akan diikuti puluan ribu klob motor baik dalam maupn luar negeri.
 
Ketua HDCI Riau, Iman Prihanto dalam keterangannya Kamis (28/8) di Pekanbaru mengatakan, dalam acara ini pihaknya juga mengundang siapa saja pengendara sepeda motor yang ingin bergabung. "Jadi bukan klub motor Harley Davidson saja yang ikut," jelasnya.
 
Disebutkannya, peserta yang hadir selain dari Indonesia, juga akan datang dari luar negeri seperti dari Malaysia dan Singapura. Para peserta dari dua negara jiran itu akan bergabung dengan peserta dari Indonesia mengikuti seluruh kegiatan yang didakan panitia.
 
Adapun kegiatan-kegiatan yang akan dipusatkan di jalan Cut Nyak Dhien Pekanbadru dan Siak itu antara lain tour ke Siak. nantinya di Siak peserta akan melakukan penanaman sebanyak 15.000 pohon serta kegiatan peduli terhadap lingkungan lainnya.
 
Selain itu juga diadakan kegiatan yang bersifat kesenian, seperti lomba dance, ferstival band dan lainnya. "Dan juga yang tidak dilupakan adalah pameran motor besar dan kegiatan-kegiatan yang bersifat sosial," ungkap Iman lagi.
 
Dalam kesempatan ini panitia mengundang seluruh klub-klub motor untuk berpartisipasi dalam acara ini. "Kita sudah mengundang klub-klub motor dengan berkoordinasi kepada kowil-korwil yang ada di kabupaten/kota," tambah Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Riau, Agung Nugroho. (rep05/mcr)