Nasional

Ini Loh SMS Bu Pur ke Ani SBY Soal Proyek di Kemenpora

ilustrasi/net
Jakarta - Sylvia Sholeha alias Bu Pur disebut sebagai orang yang ikut membantu mengurus permohonan kontrak tahun jamak proyek Hambalang yang diajukan Kementerian Pemuda dan Olahraga ke Kementerian Keuangan. Sejumlah narasumber menyebut Bu Pur sebagai orang lingkaran dalam Cikeas.
 
Kedekatan Bu Pur dengan Cikeas, misalnya, terlihat dalam SMS dia kepada Ibu Ani Yudhoyono. “Ibu Negara, saya merasa tidak enak, niat saya mau melapor ke Andi Mallarangeng kalau teman adik ipar saya dapat proyek di Kemenpora. Tapi kayaknya dia marah.”
 
Si penerima pesan membalas: “Bu Pur, jangan main-main dengan pejabat nanti diplintir.” Bu Pur adalah panggilan akrab Sylvia, merujuk pada nama suaminya, Purnomo D. Rahardjo.
 
Percakapan tertulis itu tertera dalam dokumen pemeriksaan Sylvia sebagai saksi kasus korupsi proyek Hambalang di Komisi Pemberantasan Korupsi. Komunikasi Sylvia-Ani terjadi pada medio 2010, sehari setelah Sylvia bertemu dengan Andi Alifian Mallarangeng, kala itu Menteri Pemuda dan Olahraga, dalam acara Partai Demokrat di Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta.
 
Masih menurut dokumen pemeriksaan 28 Mei 2013, pada akhir acara, Sylvia mengucapkan terima kasih kepada Andi atas proyek pengadaan mebel untuk Rumah Sakit Cedera Atlet. Respons Andi yang kurang enak membuat Sylvia mengadu kepada Ani Yudhoyono.
 
Lewat surat yang diterima Tempo pada Kamis malam pekan lalu, Sylvia membantah isi dokumen pemeriksaan KPK itu. Surat permintaan konfirmasi yang dikirimkan Tempo kepada Presiden SBY tak berbalas. Menurut Staf Khusus Presiden Bidang Luar Negeri, Teuku Faizasyah, surat sudah diteruskan ke kantor sekretaris pribadi Presiden. “Tapi saya tidak tahu pasti apakah sudah sampai ke Presiden,” katanya. (rep05)