Hukum

Lagi, Kebakaran Ludeskan Empat Ruko

 

PEKANBARU - Empat rumah toko (Ruko) di Jalan Dangang, Kecamatan Sukajadi ludes dilalap api, Sabtu, (5/10/2013) sekitar pukul 15.00 WIB. Api diduga berasal dari korsleting atau arus pendek listrik di salah satu Ruko. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Namun kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.
 
Informasi dihimpun, api berasal dari salah satu Ruko dan menyampar Ruko di sebelahnya. Korban tidak dapat menyelamatkan barang-barang mereka dari dalam rumah tersebut.
 
Kapolsek Sukajadi, Kompol Zurinis melalui Kanit Reskrim, AKP Bambang, mengatakan, petugas sudah diturunkan ke lokasi kejadian untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). 
 
"Hasil penyelidikan sementara, api diduga berasal dari korsleting listrik. Penyebab pasti masih kita selidiki," ujar Bambang, Minggu (6/10/2013).
 
Dikatakan Bambang, saat kebakaran, pemilik rumah sedang tidak ada di tempat. Untuk memadamkan kobaran api, enam mobil pemadam kebakaran turun ke TKP. Api baru bisa dikuasai setelah setengah jam kemudian.
 
"Kita mengingatkan pada masyarakat Pekanbaru agar selalu waspada saat meninggalkan rumah. Periksa terlebih dahulu sambungan listrik dan kompor," imbau Zurinis. (rep1)