Wabup Rohil Buka Manasik CJH.
BAGANSIAPIAPI - Wakil Bupati (Wabup) Rokan Hilir, H Suyatno membuka secara resmi acara manasik jama'ah bagi Calon Jamaah Haji (JCH) Kabupaten Rokan Hilir, manasik ini bertujuan untuk memberikan pembekalan haji kepada CJH supaya dalam keberangkatan haji ke tanah suci tidak ragu, berjalan lancar dan selamat.
"Dalam manasik haji yang kita ikuti ini hanya semata untuk pembbekalan haji sebelum berangkat ke tanah suci, supaya dalam perjalanan selama pergi haji tidak ada keraguan dan berjalan dengan lancar selamat selamat sampai ketujuan,"ujar Wabup Rohil, H. Suyatno, dalam sambutannya dalam pembekalan manasik haji, Senin (9/9) di Gedung Serba Guna Bagansiapi-api.
Menurutnya, Dalam manasik haji juga dapat menjalin Ukhuwah Islamiyah dengan baik. Yang salah satu termasuk ajaran agama Islam yang harus dipupuk dan dikembangkan dalam kehidupan sehari-hari."Kalau saya menilai, bahwa kegiatan manasik haji ini merupakan kegiatan penting. Karena, dari kegiatan ini akan timbul rasa persaudaraan khususnya bagi JCH yang akan berangkat. Dan jika rasa persaudaraan kuat akan dapat menjadi modal untuk mewujudkan kesejahteraan umat nantinya,"terang Suyatno.
Menurut Suyano, persaudaraan ini bukan saja dilakukan hanya pada saat menunaikan ibadah haji di makkatul mukarrohma. Akan tetapi, juga harus dikembangkan setelah saatnya nanti kembali ketanah air. Hal ini perlu ditekankan, sebab salah satu cara untuk mempertahankan haji yang mabrur yaitu memelihara dan menjalin silaturrahmi.
"Dari kegiatan manasik haji ini akan melahirkan pengetahuan, penghayatan dan pengamalan yang mendalam tentang ibadah haji. Hal ini dianggap sangat penting dalam rangka mencapai haji mabrur. Haji mabrur yang menjadi dambaan semua umat,"cetusnya
Oleh karena itu,H Suyatno mengharapkan kepada seluruh JCH dapat mengikuti kegiatan ini dengan seksama. Mana yang kurang jelas ditanyakan dan mana yang masih ragu didiskusikan diantara sesama JCH. Sehingga dengan demikian, pada saatnya nanti kita siap melaksanakan ibadah haji. Baik dari sisi pengetahuan maupun sisi mentalitas.
"Tak lain dan tak bukan, bahwa manasik haji sebagai bekal bagi para JCH. Saya berpesan, para JCH dapat mengikuti betul-betul. Sehingga apa yang kita harap-harapkan bersama-sama dapat tercapai," pintanya.
Masih kata Suyatno, bahwa pelaksanaan manasik JCH Kabupaten Rokan Hilir ini diikuti sebanyak 207 orang. 207 JCH ini berasal dari 15 Kecamatan di Kabupaten Rokan Hilir.Kepada Seluruh Petugas H Suyatno menekankan agar dapat memberikan pelayanan yang baik kepada JCH kita ini. Kepada JCH Suyatno meminta untuk menjaga kekompakan di mekkah dan mendoakan Indonsia agar terus aman dan damai juga ia minta mendokan Kabupaten Rokan Hilir.
"Dan yang lebih penting lagi jaga nama baik daerah kita (Rokan hilir, red) selama menjalani haji ke mekah,"timpal Suyatno.
Sementara itu, Kepala Kemenag Rohil, H. Agustiar. Mengungkapkan, manasik haji untuk CJH Rohil di laksanakan selama empat hari mulai tanggal 9 hingga 12 September mendatang, dengan mempelajari materi terhadap perjallanan haji ke tanah suci, mulai dari alat yang akan di bawa selama perjalanan hingga surat resmi lainnya. Sehingga dengan adanya manasik ini maka CJH rohil dapat menjalankannya dengan lancar.
"Nanti CJH Rohil berangkat mulai tanggal 16 September ini yang berangkat pada kloter 9 dengann kelompok CJH dari Kabupaten bengkalis dan Pekanbaru,"kata Agustiar.(rep7).
Tulis Komentar