Wow, Rupanya Pria Cuma Butuh 8 detik untuk Jatuh Cinta
Seorang pria rata-rata membutuhkan sedikit waktu untuk jatuh cinta. Yakni hanya 8,2 detik. Menurut para ilmuwan, jika pada kencan pertama seorang pria melihat seorang wanita selama lebih dari 8 detik, itu adalah pertanda baik.
Menurut penelitian yang hasilnya diterbitkan dalam jurnal Archives of Sexual Behavior, semakin lama pria memandang perempuan saat pertemuan pertama mereka, semakin besar kemungkinan bahwa si pria jatuh cinta. Seperti dikutip genius beauty (7/8), para ilmuwan mengatakan, durasi 8,2 detik adalah waktu yang tepat untuk menunjukkan perasaan jatuh cinta.
Jika seorang pria menatap wanita pada kencan pertama melebihi batas 8,2 detik, maka itu adalah pertanda jatuh cinta. Hal ini tentu berbeda pada perempuan.
Dalam percobaan, para peneliti, dengan menggunakan kamera tersembunyi, menyaksikan respon visual dari 115 anak muda saat melakukan percakapan dengan orang yang menarik.
Hasilnya pria akan memandang si wanita yang dianggap menarik selama 8,2 detik. Jika pria hanya menatap wanita dalam waktu 4,5 detik maka peluang untuk jatuh cinta sangat kecil.
Para peneliti mencatat, kaum adam cenderung membangun kontak visual dalam mencari pasangan yang cocok. Sementara wanita secara tidak sadar berusaha untuk menghindari perhatian berlebihan dan kadang dianggap tidak perlu.
So ladies, jika gebetan Anda menatap Anda dalam waktu yang cukup lama, maka berbahagialah. Sebab dia jatuh hati pada Anda. (rep05)
Tulis Komentar