Pertamina Jamin Stok BBM Aman Sampai Lebaran
PEKANBARU - Dalam mencegah peningkatan konsumsi BBM selama Ramadhan dan jelang Idul Fitri, PT Pertamina menyiapkan tambahan stok kebutuhan Bahan Bakar Minyak (BBM), hingga 20 persen. Hal ini dilakukan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dan mengantisipasi kelangkaan BBM di Riau.
Hal dikatakan Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setdaprov Riau Emrizal Pakis, Kamis (4/7) usai menggelar rapat koordinasi dengan PT Pertamina. Emrizal menuturkan, PT Pertamina menjamin ketersedian BBM tidak di Riau selama puasa dan Idul fitri.
"PT Pertamina sudah mengantisipasi kelangkaan BBM di Riau dengan menambah stok BBM hingga 20 persen. Untuk itu, ketersedian BBM dijamin aman di Riau seperti janji mereka ke kita," sebutnya.
Di samping itu, PT Pertamina dapat mengawal pendistribusian BBM sehingga benar-benar aman untuk mencukupi ketersedian. "Kita minta PT Pertamina jangan hanya mengawal BBM di perkotaan saja, tapi hingga ke daerah yang jauh dari kota. Sehingga, tidak terjadi penyelewengan BBM untuk masayarkat," pintanya. (rep/01)
Tulis Komentar