Pilihan
Mendagri: Tanggung Jawab Kepala Daerah ke Rakyat, Bukan Partai
Cuti Bersama 2025 dan Libur Awal Ramadhan 1446 H Resmi Ditetapkan
Gubri Abdul Wahid Sampaikan Program 100 Hari Kerja Usai Dilantik
Jokowi Imbau Kepala Daerah PDIP Hadir Retret: Ini Urusan Pemerintahan
Setelah di Lantik Presiden, Masyarakat Rohil Menunggu Janji Manis Bupati dan Wakil Bupati Yang Baru

di Kubu, Bupati Suyatno Pimpin Pemadaman Karhutla

PEKANBARU - Kebakaran lahan seluas sekitar 20 hektare membara di Kabupaten Rokan Hilir (Rohil), Riau. Heli Superpuma milik Sinarmas diperbantukan melakukan water bombing.
Kebakaran lahan ini terjadi, Sabtu (12/3/2016) di Desa Gajah Jaya, Kecamatan Kubu, Kabupaten Rokan Hilir. Tepatnya berada di titik koordinat Lat 2"03,8505'N, Lon 100"33,6600'E. Lahan yang terbakar berstatus hutan produksi terbatas.
"Pelaku pembakaran masih dalam proses penyelidikan. Namun ini ada unsur kesengajaan," kata Kabid Humas Polda Riau, AKBP Guntur Aryo Tejo kepada wartawan. Sabtu, (12/3)
Guntur menjelaskan, dalam pemadaman di lokasi melibatkan 249 personel terdiri dari TNI sebanyak 75 personel, Polri 100 personel, Badan Penaggulangan Bencana Daerah (BPBD) 10 orang, Manggala Agni 10 orang, masyarakat, dan 4 orang PT Sumatera Riang Lestari.
"Pemadaman ini langsung dipimpin Bupati Rohil, Dandim, Kapolres," kata Guntur.
Saat melakukan pemadaman tersebut, tim sempat kewalahan karena minimnya peralatan, serta titik api yang begitu luas. "Sehingga tim darat meminta bantuan heli Superpuma milik Sinarmas untuk melakukan water bombing," kata Guntur.
Kini kobaran api di lahan tersebut sudah bisa dipadamkan. Namun demikian, asap masih terlihat mengepul dari lokasi kebakaran.
Guntur menuturkan, untuk mengantisipasi agar api tidak muncul kembali, personil Brimob Polda Riau sudah mendirikan tenda di lokasi.
"Satu Peleton Brimob kini ditempatkan di lokasi kebakaran. Mereka bertugas untuk mengantisipasi kemungkinan bila api kembali muncul," tutup Guntur.(dtk/rd)
- Petani Miskin di 4 Kecamatan Akan Terima 8.300 Bibit Sawit
- Agus Salim Terpilih Ketua KPUD Rohil Depenitif
- Arogan, Manager Land Matter PT CPI Nyaris Dihajar Massa
- Pemprov Bantu Rp200 Miliar Atasi Jembatan Jumrah
- Kata Bupati Rohil, Gedung Makodim Segera di Resmikan
- Tanamkan Aqidah, Polsek Bangko Rohil Bentuk Program Mengaji
Tulis Komentar