Sosialita

Ya Ampun, Rupanya Harga Jual Bayi yang Diculik Cuma Rp3 Juta

Jakarta-Harga bayi yang dipatok sindikat jual-beli bayi yang melibatkan pembantu rumah tangga ternyata sangat murah. Kisarannya Rp2 juta sampai Rp3 juta.
 
"Kami dalami proses transaksi bayinya. Didapati sudah berpindah tangan, bayi ini dijual," ujar Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Kombes Pol Krishna Murti, Selasa (1/3/2016).
 
Tiga pelaku, Uripah alias Desy (33), Sri Mulyaningsih (39), dan Kokom (43), memiliki peran berbeda. Untuk Desy diketahui mencari target korban. Sedangkan Sri Mulyaningsih dan Kokom sebagai pencari konsumen.
 
"Untuk korban bayi Suci Sobari, pelaku memasang tarif Rp2,5 juta. Si pembeli Mini menyetujui angka itu," kata mantan Kapolsek Metro Penjaringan ini.
 
Hingga kini, para tersangka masih periksa secara intensif. Polisi curiga korban sindikat ini lebih dari satu dalam menjalankan aksinya. "Dari pengakuan baru satu kali. Tapi kami curiga lebih (dari sekali), bila dilihat dari cara mereka beraksi," tambahnya.
 
Seperti diberitakan, Polda Metro Jaya berhasil membongkar sindikat penculikan anak. Mereka adalah Uripah alias Desy (33), Sri Mulyaningsih (39), dan Kokom (43).
 
Pengungkapan sindikat tersebut berdasarkan penyelidikan secara bertahap yang dilakukan Subdit Renakta Ditreskrimum Polda Metro Jaya atas laporan ibu bayi, Dian Ekawati. (rep05)