Nasional

DPR Desak Menteri ESDM Turunkan Harga BBM

JAKARTA - Ketua Komisi VII Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Gus Irawan mendesak Kementerian ESDM untuk kembali menurunkan harga bahan bakar minyak (BBM).
 
Pasalnya, merosotnya harga minyak dunia yang telah di bawah USD30 per barel, sudah mengindikasikan pemerintah untuk mengambil kembali kebijakan penyesuaian harga BBM tersebut.
 
"Ada usulan dari Fraksi Gerindra melalui Pak Ramson, dengan harga minyak sekarang ini di angka Rp5.600-5.800 per liter," kata Gus Irawan di Ruang Rapat Komisi VII DPR, Jakarta, Senin (25/1/2016).
 
Gus Irawan mengakui, adanya aturan pemerintah yang mengevaluasi harga BBM per tiga bulan sangat dimaklumi jika pemerintah sampai saat ini belum mengambil kebijakan penyesuaian harga BBM.
 
Namun, pria yang berasal dari Fraksi Gerindra ini akan tetap mendorong pemerintah untuk cepat melakukan penyesuaian harga BBM. Meskipun pemerintah baru menerapkan harga BBM yang baru pada awal Januari 2016.
 
"Memang bagi masyarakt kita sudah mulai terbiasa. Kemudian korporasi juga begitu, fluktuasi harga itu juga akan menyulitkan untuk melakukan perencanaan-perencanaan sebetulnya. Tapi faktualnya sekarang kan harga minyak sudah sangat jauh di bawah, ada semacam revisi atas ketentuan yang mengatur tiga bulan itu," tandasnya.(rep05)