Bupati Rohil: Kita Siapkan Lahan Multifungsi di Bangko
ROHIL-Lahan kosong seluas 4 hektar di Kelurahan Barat Kecamatan Bangko bakal dijadikan lapangan multifungsi. Rencananya lahan milik pemerintah daerah itu akan disemenisasi untuk berbagai kegiatan olahraga dan upacara bendera.
Demikian diungkapkan Bupati Rohil H Suyatno, ketika meninjau pembersihan lahan tersebut, Rabu (6/1/2016). Peninjauan turut hadir Kepala Bappeda Rohil HM Job Kurniawan, Plt Sekdakab Rohil H Surya Arfan.
Dikatakan, lahan yang berlokasi dekat dengan Pusat jajan serba ada (Pujasera) Bagansiapiapi tersebut, rencana usulanya masuk dalam kegiatan APBD perubahan 2016 mendatang. Konsepnya, lahan itu akan disulap menjadi lapangan terbuka untuk kegiatan umum.
"Lapangan ini tentu ada panggung jadi bilamana ada kegiatan pemda atau masyarakat silahkan gunakan lapangan ini, apakah itu senam pagi, upacara dan kampanye salah satunya," jelas bupati.
Menurtnya, pembangunan lapangan ini membutuhkan perencanaan dan konsep yang matang, makanya saya sampaikan kepada sekda dan bappeda bahwa anggarannya harus masuk dalam perubahan 2016 mendatang.
"Kita semen habis dan setelah itu baru kiri kanannya empat persegi itu kita tanam pohon penghijauan, jadi tengahnya kosong, kecuali nanti lapangan voli ball akan didesain supaya tiang itu bisa bongkar pasang. Jadi, ini salah satu program yang akan dikemas dengan matang," urainya.
Suyatno menambahkan, kalau kemarin lahan tersebut telah ditumbuhi semak belukar, dan kini sudah dibersihkan. Pemerintah daerah sudah berkomitmen untuk membenahi sarana prasarana salah satunya olahraga, demi tercapainya generasi muda yang sehat dan cerdas.(rep05/mrc)
Tulis Komentar