Sport

Timnas Gagal Total, Aji Santoso Jadi Bulan-bulanan di Media Sosial

Singapura-Kalah  telak di dua pertandingan dan gagal meraih perunggu membuat para pengguna media sosial, membuat Aji Santoso jadi bulan-bulanan. Selain itu, berbagai foto dan meme juga diunggah untuk mem-bully pelatih timnas U-23 itu.
 
"Aji Santoso the special one, special dibantai lawan," tulis Yudi Priyadi, pemilik akun @udaypriyadi, beberapa saat lalu.
 
Aji juga dibanding-bandingkan dengan mantan pelatih timnas U-19, Indra Sjafri yang dianggap sukses menukangi Evan Dimas dkk.
 
Di akun @AliHanafiah, DwipayanaAliMuhammad menulis ’All hail Lord Aji Santoso’ dengan mengunggah foto Indra dan Aji. 
 
"Indra Sjafri: Juara AFF U-19, Indonesia 3 vs 2 Korsel, Melaju ke Putaran Piala Asia - Tetap Dipecat. Bahrain 10- Indonesia 0, Thailand 6 Vs 0 Indonesia, Kalah 4-0 Vs Korsel dan gagal ke Piala Asia - Tak tergantikan - Simply Lord," sebutnya. (rep05))