Pilihan
Mendagri: Tanggung Jawab Kepala Daerah ke Rakyat, Bukan Partai
Cuti Bersama 2025 dan Libur Awal Ramadhan 1446 H Resmi Ditetapkan
Gubri Abdul Wahid Sampaikan Program 100 Hari Kerja Usai Dilantik
Jokowi Imbau Kepala Daerah PDIP Hadir Retret: Ini Urusan Pemerintahan
Setelah di Lantik Presiden, Masyarakat Rohil Menunggu Janji Manis Bupati dan Wakil Bupati Yang Baru

Turap Akan Segera di Bangun di Batu 6 Bagansiapiapi Rohil

"Selama ini turap yang ada di tepian Sungai Rokan hanya dibangun dengan menggunakan semenisasi yang diyakini tidak akan mampu menampung hempasan ombak pasang surut. Untuk itu kita rencanakan membangun turap di sekitar Pantai Batu Enam dengan menggunakan Batu Beronjong atau Batu Gunung pada tahun 2015 ini.
Demikian dikatakan Wakil Bupati Rohil, Erianda, Jumat (27/2/2015) di Bagansiapiapi. Dikatakan, pembangunan Turap Batu Gunung itu akan secepatnya dilakukan. Karena saat ini kondisi abrasi di Batu Enam sudah sangat mengkhawatirkan. Terutama bagi masyarakat yang berjualan di seputar sungai.
Mudah-mudahan, dengan dibangunnya turap berbentuk Batu Gunung itu diyakini akan mampu menampung hempasan ombak pasang surut di Sungai Rokan. "Sehingga fasilitas milik Pemkab Rohil berupa taman maupun patung-patung hiasan yang ada tidak rusak," ungkapnya. (Karyadi)
Tulis Komentar