Festival Penis, Ribuan Orang Minta Kesuburan
Kawasaki-Jika memiliki kesempatan berkunjung ke Negeri Sakura pada awal April ini, sempatkan diri untuk datang ke Kawasaki. Kawasan tersebut akan menjadi tuan rumah Festival Penis pada musim semi ini.
Kanamara Matsuri atau Festival of Steel Phallus atau Festival Penis merupakan agenda rutin yang diselenggarakan di Kawasaki, Jepang, pada musim semi. Tanggal dari penyelenggaraan festival ini selalu berubah-ubah, yang pasti selalu terselenggara pada awal April.
Menurut legenda yang berkembang, phallus yang berarti “penis atau alat kelamin laki-laki” menjadi simbol para perempuan penghibur berdoa untuk perlindungan Kuil Kanamara dari bahaya penularan virus HIV/AIDS pada abad ke-17 silam. Mereka menginginkan praktik seksual yang aman dan jauh dari ancaman penyakit mematikan.
Ada pula legenda lain yang mengatakan bahwa sejarah festival dilatarbelakangi kisah seorang gadis cantik yang kemudian menarik minat setan bergigi tajam untuk meminangnya. Akibat niat yang tak kesampaian, akhirnya setan itu mendiami vagina si gadis dan mengebiri setiap laki-laki yang menjadi pasangannya. Hingga akhirnya gadis itupun menyadari ada setan bergigi tajam tersebut dan berusaha mengusirnya.
Dengan bantuan pandai besi, setan akhirnya dapat dikalahkan dengan mematahkan giginya. Untuk memperingati peristiwa tersebut, maka dibangunlah Kuil Kanamara yang cukup terkenal di kalangan pekerja seks. Festival Penis dimaksudkan untuk mengenang peristiwa tersebut juga meminta kesuburan bagi mereka yang datang, seperti dilansir dari BBC, Rabu (2/4/2014).
Ada banyak bentuk penis pada festival yang akan berlangsung pada 6 April 2014 mendatang. Segala bentuk sayuran, permen, dekorasi, bahkan puncak acara nantinya menampilkan penis raksasa yang akan dibawa menuju kuil sebagai bentuk persembahan. Setiap tahunnya, banyak wisatawan memadati kawasan ini karena penasaran akan legenda yang melatarbelakanginya.(rep05)