Warga Diminta Jaga Keindahan Kawasan Batu Enam
BAGANSIAPIAPI - Warga Bagansiapiapi maupun wisatawan yang kerab berkunjung di kawasan komplek perkantoran Batu Enam, tepian Sungai Rokan diminta untuk tetap menjaga keindahan kawasan tersebut.
Karena, upaya Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir menjadikan kawasan ini menjadi asri selain untuk membuat nyaman para PNS yang bekerja juga untuk meningkatkan kunjungan wisatawan lokal dan luar daerah.
Imbauan ini disampaikan Wakil Bupati Rohil, H Suyatno saat berbincang dengan wartawan, Selasa (30/4).
"Kawasan Batu Enam yang menjadi pusat pemerintahan akan terus kita bangun dan diusahakan menjadi seindah mungkin. Makanya kita minta seluruh pengunjung untuk terus menjaga keindahan kawasan ini," pesan Wabup.
Kawasan Batu Enam sendiri sekelilingnya banyak ditanami beraneka ragam jenis pepohonan dan miniatur hewan untuk menambah keasriannya. "Sebelum ada laporan pengerusakan di kawasan ini, saya tegaskan mari kita jaga bersama," tegasnya.
Suyatno berharap, masyarakat dan pegawai turut menjaga kawasan itu. "Seperti bangunan di Gedung Olah Raga (GOR), dulu gedung ini memiliki speaker, tetapi dirusak, itu kan tidak baik. Menjaga aset publik tanggung jawab kita semua, jadi mari sama-sama kita jaga apa yang sudah ada ini," harapnya. (rep-02)