Asian Games 2014, Bulu Tangkis Targetkan 2 Emas
Jakarta - Pengurus Pusat Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) menargetkan dua medali emas dari Asian Games di Incheon, Korea Selatan, September 2014. Dua emas itu diharapkan datang dari nomor ganda putra dan ganda campuran.
"Minimal di dua nomor itu," kata Ketua Umum PP PBSI Gita Wirjawan di Jakarta, dilansir Tempo.co, Rabu, 29 Januari 2014.
Asian Games merupakan salah satu kejuaraan yang menjadi target PBSI meraih gelar juara, di samping Piala Thomas dan All England tahun ini. Indonesia adalah negara tersukses kedua setelah Cina dalam sejarah Asian Games, dengan perolehan 24 medali emas. Pada Asian Games 2010, Indonesia memperoleh 1 medali emas yang diraih oleh Markis Kido/Hendra Setiawan di nomor ganda putra.
Kepala Sub-bidang Pemusatan Latihan Nasional (pelatnas) PP PBSI, Ricky Soebagdja, mengatakan pihaknya telah mengirimkan usulan nama-nama atlet yang akan dipersiapkan ke Asian Game kepada Satuan Pelaksana Program Indonesia Emas (Satlak Prima). Ricky belum bisa memberitahu berapa jumlah atlet yang akan berangkat ke Asian Games lantaran masih akan terus diseleksi sepanjang pemusatan latihan nasional.
Ricky mengatakan, atlet-atlet yang dikirim adalah atlet-atlet terbaik di pelatnas, tidak seperti SEA Games 2013 lalu, di mana atlet-atlet terbaik tidak bisa membela Indonesia lantaran harus berlaga dalam Kejuaraan Superseries Finals Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF). "Kami akan memprioritaskan Asian Games," kata dia.
Sejak 1962, tim bulu tangkis Indonesia kera meraih hasil bagus di Asian Games. Indonesia hanya pernah dua kali gagal meraih medali emas yakni pada 1986 dan 1990. Berita lainnya klik bulu tangkis Indonesia. (rep03)