Laga Hidup Mati!

Selasa, 26 November 2013

Borussia Dortmund vs Napoli

DUA tim di Grup F Liga Champions, Borussia Dortmund dan Napoli akan menjalani pertandingan hidup mati, Rabu (27/11/2013) dini hari WIB nanti. Berlaga di Signal Iduna Park, kedua tim akan berjuang mati-matian agar lolos dari fase grup.
 
Bagi Borussia Dortmund, laga di kandang nanti menjadi misi khusus mereka. Yakni, tak ada kata lain selain kata menang bagi skuad asuhan Jurgen Klopp tersebut.
 
Dortmund baru saja kalah dari rival terberatnya di Bundes Liga musim ini, Bayern Munchen dengan skor 0-3. Pelatih Dortmund, Jurgen Klopp pun meminta para anak asuhnya segera melupakan kekalahan tersebut. Ia ingin timnya mulai fokus membenahi permainan dan meraih kemenangan kontra Napoli nanti.
 
"Saya berbicara kepada tim saya setelah laga melawan Bayern, bahwa mereka mempunyai waktu lima menit untuk meratapi kekalahan, lalu setelah itu mereka harus bangkit dan melangkah ke depan," ujar Klopp, seperti dilansir dari goal.com, Senin (25/11/2013).
 
"Kami harus memikirkan pertandingan berikutnya melawan Napoli nanti dan menarik kesimpulan yang tepat serta jelas atas permainan kami. Kami ingin mempunyai laga final di Marseille atau laga terakhir Dortmund di fase grup," sebutnya.
 
Kiper utama Dortmund, Roman Weidenfeller pun menyebut laga melawan Napoli lebih penting dari pada memikirkan kekalahan atas Munchen.
"Saya pikir laga hari nanti akan lebih penting dibandingkan melawan Munich. Kami harus menang atas Napoli agar bisa lolos dari fase grup," katanya.
 
Sementara bagi tim tamu, gelandang Napoli, Gokhan Inler menegaskan bahwa para fans akan segera melihat kebangkitan I Partenopei (julukan Napoli) di pertandingan hidup mati nanti.
"Melawan Dortmund di Liga Champions tengah pekan ini akan menjadi laga pembuktian kami kepada para fans. Kami akan berusaha menampilkan yang terbaik dan kembali ke jalur kemenangan," sebut Inler.
 
Ia mengingatkan Dortmund kalau Napoli akan menjadi tim yang sepenuhnya berbeda. "Ini akan sepenuhnya berbeda di Dortmund. Kami harus menjamin kalau kami akan kembali ke penampilan terbaik," tegasnya.
 
Dortmund saat ini berada di posisi ketiga klasemen sementara Grup F Liga Champions dengan raihan enam poin dari empat laga. Dortmund sudah pernah merasakan kekalahan atas Napoli saat mereka bertandang ke San Paolo di awal musim ini. Kala itu tim asuhan Jurgen Klopp kalah dengan skor 2-1. (rep1)
 
Prediksi susunan pemain :
 
Borussia Dortmund (1-4-2-3-1) : Weidenfeller, Durm, Sokratis, Friedrich, Groskreutz, Nuri Sahin, Bender, Reus, Mkhitaryan, Blaszczykowski, Lewandowski
Pelatih : Jurgen Klopp
 
Napoli (1-4-3-3) : Reina, Armero, Raul Albiol, Cannavaro, Maggio, Inler, Pandev, Behrami, Insigne, Higuain, Jose Calloejon
Pelatih : Rafael Benitez