Lagi, Disdik Pekanbaru akan Bagikan 500 Sepeda
Pekanbaru - Dinas Pendidikan (Disdik) Pekanbaru bakal menyerahkan 500 unit sepeda kepada siswa tingkat SD hingga SMA/SMK se-Pekanbaru. Penyerahan yang dilakukan secara bertahap hingga Desember ini, dalam upaya mendukung program sekolah bersepeda.
Demikian disampaikan Kepala Disdik Pekanbaru, Prof DR Zulfadil SE MBA, kepada Metro Riau, Selasa (19/11/2013). Katanya, bantuan 500 unit sepeda itu berasal dari dana Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Pekanbaru, senilai Rp1 miliar. "Dana Baznas itu berasal dari zakat para guru yang dipotong sebesar 2,5 persen dari gaji mereka dan dipergunakan untuk membeli 500 unit sepeda tersebut," ungkapnya.
Menurutnya, bantuan sepeda ini akan diberikan pada sekolah yang berada dikawasan pinggir kota, seperti Tenayan Raya, Panam, Rumbai dan Rumbai Pesisir. Sedangkan mereka yang menerimanya diprioritaskan pada siswa dari keluarga kurang mampu.
"Tahap awal ini, rencana kita pada tanggal 21 November mendatang bantuan itu akan diserahkan sebanyak 25 unit sepeda ke sekolah yang berada di kawasan Okura. Adapun sekolah penerimanya, belum kita tentukan apakah ke sekolah tingkat SD atau malah jenjang SMA yang ada di kawasan itu," paparnya.
Sebelumnya, tambah Zulfadil, pihaknya sudah menyerahkan sebanyak 350 unit sepeda ke beberapa sekolah negeri dan swasta jenjang SMP, SMA dan SMK. Sekolah yang sudah diberikan itu meliputi, SMP 6, 15, 20, 21, 23, 24, 25, 26, 27, 29, 30, 31 dan 34. Untuk SMA, ada 5, 12, 14 dan MAN 1. Lalu sekolah swasta ada SMA Mutu, SMA PGRI dan SMA YLPI. "Masing-masing sekolah ini diberikan sebanyak 20 unit sepeda," katanya.
Dari beberapa sekolah yang dibantu sepeda tersebut, sebutnya lagi, pihaknya belum melakukan evaluasi terkait perkembangan. "Namun begitu, dari laporan yang kita terima, perkembangan terbaik itu ada di sekolah SMP 25 dan 34," ucapnya. (rep1)