BAGANSIAPIAPI - Kartu Jaminan Kesehatan Masyarakat (Jamkesmas) dari pemerintah pusat pekan lalu telah tiba di Puskesmas Bagansiapiapi. Setibanya kartu Jamkesmas tersebut, langsung dilakukan pemilihan yang dilakukan oleh petugas, untuk memudahkan prosesi pendistribusian secara langsung ke masyarakat, khususnya di wilayah Puskesmas Bagansiapiapi.
Kepala Puskesmas Bagansiapiapi, dr Erwinto membenarkan hal tersebut kepada Metro Riau, akhir pekan lalu. "Kartu Jamkesmas itu baru saja datang dari pusat. Kartu Jamkesmas itu harus bisa cepat sampai dan diterima oleh masyarakat. Hanya saja saat diterima, kondisi jumlahnya banyak dan berbaur menjadi satu. Agar tidak terjadi kesalahan dalam proses pendistribusiannya di lapangan, kita segera mengambil kebijakan," kata Erwinto.
Salah satu diantaranya, tambah Erwinto, dengan melakukan pemilahan berdasarkan kelurahan atau kepenghuuluan per setiap RT. "Dengan adanya pemilahan seperti ini, jika sudah selesai nanti, jelas sangat memudahkan dalam proses pendistribusiannya. Karena, petugas yang dikerah dalam mendistribusikan kartu Jamkesmas itu bisa bekerja mudah dan cepat serta sesuai sasarannya. Kartu Jamkesmas itu sendiri, harus tetap dibawa oleh masyarakat ketika mendapat mendapatkan pelayanan kesehatan," sambungnya.
Selain melakukan agenda rutin, terangnya, pihak Puskesmas Bagansiapi-api tetap terus melakukan sosialsiasi dan penyuluhan, tentang kesehatan kepada masyarakat di setiap ada kesempatan. Dengan sosialisasi maupun penyuluhan tersebut diharapkan masyarakt bisa mengerti dan memahami tentang pentingnya menjaga masalah kesehatan.
"Sosialisasi seperti ini, tetap terus kita lakukan. Intinya, jaga kebersihan di tempat tinggal oleh masing-masing masyarakat. Ini jelas sangat penting sekali," ucapnya.