Pinang Ancelotti, United Segera Lepas Van Gaal?

Jumat, 04 Desember 2015

London-Manchester United dikabarkan telah melakukan kontak dengan Carlo Ancelotti dalam beberapa hari terakhir. Iblis Merah mengubah pikirannya untuk segera mendapatkan kesepakatan dengan pelatih berusia 56 tahun itu dan segera melepas Manajer Louis van Gaal.
 
Ancelotti saat ini tengah vakum sebagai pelatih sepak bola setelah dipecat Real Madrid pada akhir musim 2014-2015. Pelatih asal Italia itu mengaku baru akan menangani klub baru pada awal musim 2016-2017.
 
Seperti dikabarkan Football Italia, hal ini coba dimanfaatkan oleh United untuk mengamankan seorang manajer baru yang memiliki level tinggi meskipun saat ini masih memiliki Van Gaal.
 
Kontrak Van Gaal baru akan berakhir pada Juni 2017. Akan tetapi, jika kesepakatan dengan Ancelotti terjalin, United kemungkinan besar akan segera melepas Van Gaal sebelum kontraknya berakhir.
 
Tantangannya adalah United harus bisa bersaing dengan banyak klub besar lainnya yang juga menginginkan jasa Ancelotti, salah satunya adalah Bayern Muenchen.
 
Selain itu klub besar lainnya yang juga dikabarkan tertarik kepada Ancelotti adalah Manchester City, AC Milan, AS Roma, dan Chelsea. Daftar peminat Don Carletto ini juga dipercaya akan semakin bertambah panjang, tergantung dengan kondisi beberapa klub jelang akhir musim ini.
 
 
Selain Ancelotti, United juga telah dihubung-hubungkan dengan pelatih besar lain seperti Massimiliano Allegri. Namun, pelatih Juventus itu langsung membantah akan hengkang ke kubu Old Trafford dalam waktu dekat. (rep05)