Sudah Tiga Hari Warga Rumbai Mandi Pakai Air Galon

Rabu, 29 Oktober 2014

Pekanbaru-Warga Rumbai kini resah. Pasokan air dari PDAM Tirta Siak tak lagi mengalir. Untuk keperluan mandi, terpaksa warga menggunaan air yang dibeli dalam kemasan galon.
 
"Saya terpaksa membeli air galon. Dua hari pasokan air tidak sampai ke rumah. Saya sudah coba hubungi pihak PDAM, namun tidak mendapat respon. Harusnya mereka tanggap dengan memasok air bersih melalui mobil tangki," ukata Agus, warga Rumbai, kemarin.
 
Menurut Agus yang sudah menjadi pelanggan PDAM sejak tahun 1982 ini, kondisi tersendatnya pasokan air dari pihak PDAM sudah sangat sering ia rasakan. Terakhir ia ia harus menggunakan air galon untuk kebutuhan mandi cuci kakus. Setidaknya selama dua hari tersebut, ia menghabiskan lima galon untuk mengantisipasi kebutuhan keluarganya.
 
Selain Agus, warga lain yang juga memanfaatkan air bersih dari PDAM, harus meminta air dari tetangga yang memiliki sumur.
"Mau tak mau ya, terpaksa menumpang mandi," terangnya.
 
Masih dikatakan Agus, selain lambannya penanganan matinya pasokan air, ia menyebutkan kualitas air PDAM juga kadang tidak bagus. Beberapakali Agus mengaku mendapati air tersebut keruh dan seperti ada kotoran dari debu.
 
"Kalau saya isi air bak penuh, nanti didasar bak tersebut ada kotoran kayak debu, " ungkapnya. (rep05/tpc)