DHAKA-Tuhan menunjukan kekuasaanya di Bangladesh, dimana seorang pekerja wanita bernama Reshmi berhasil bertahan hidup selama 17 hari dalam reruntuhan gedung yang ambruk di Dhaka.
"Kami sudah kehilangan harapan untuk bisa menemukan penyintas lagi, sebab petugas pertolongan pada 29 April gagal mengeluarkan Shahina dalam keadaan hidup. Ia diduga sebagai penyintas terakhir gedung yang ambruk itu," kata Direktur Operasi Departemen Pemadam, Mayor Mohammad Mahbub kepada Xinhua.
"Kami tak menemukan penyintas lagi setelah Shahina. Alhamdulillah, tak ada kekeliruan sekali ini. Kami mengeluarkannya dalam keadaan hidup pada pukul 16.00 waktu setempat, dari sudut satu mushalla di lantai dasar bangunan, tempat ia sedang duduk," kata Mahbub sebagaimana dilaporkan Xinhua, Jumat (10/5) malam.
Saat petugas mendekatinya, Reshmi menggoyang-goyang pipa untuk menarik perhatian mereka dan mengeluarkan suara kecil. "Ia segera dibawa ke satu rumah sakit, tak lama setelah dikeluarkan dari bawah reruntuhan beberapa petugas yang berjuang keras selama setengah jam," tuturnya.
Petugas pertolongan sebelumnya mengeluarkan dalam keadaan hidup lebih dari 2.437 setelah gedung itu ambruk pada pagi 24 April. Sejauh ini, tragedi tersebut telah menewaskan lebih dari seribu orang. (rep02)