ARGENTINA - Petinju kelas welter Argentina, Marcos Maidana, menuturkan bahwa mengalahkan Adrien Broner merupakan sesuatu yang sangat berarti ketimbang kemenangan lainnya yang pernah diraihnya.
Belum lama ini, perusahaan promosi tinju, Golden Boy Promotions, mengumumkan bahwa mereka sudah hampir mencapai kesepakatan untuk menggelar pertarungan antara Broner, yang merupakan juara kelas welter WBA, dengan mantan juara dunia kelas welter junior WBA, Maidana.
"Saya tidak pernah bertarung melawan seseorang seperti Broner yang berbicara begitu buruk tentang lawan-lawannya. Itulah mengapa Anda melihat lebih banyak gambaran dibanding saya biasanya. Mengalahkan Broner akan lebih berarti bagi saya daripada banyak perkelahian saya yang lain. Ini adalah pertarungan yang sangat penting," jelas Maidana, dikutip Boxing Scene, Rabu (3/10/2013).
Maidana, yang kini berusia 30 tahun, berharap mendapat banyak dukungan dari seluruh penggemar tinju di Amerika Latin. Dia pun berencana untuk menyajikan performa yang mengesankan. "Biasanya semua orang Latin saling mendukung dan Meksiko tidak ada perbedaan. Saya pikir mereka akan mendukung saya juga terhadap Broner," ucap Maidana. (rep1)