Karo-Sekitar 1.000-an pengungsi saat ini bertahan di kawasan pinggiran hutan akibat letusan Gunung Sinabung, di Kabupaten Karo, Sumatera Utara (Sumut). Saat ini mereka tidak punya stok makanan apapun dan berharap bantuan dermawan.
Lokasi pengungsian itu berada di kawasan hutan yang secara administratif masuk Desa Kutarayat, Kecamatan Naman Teran. Salah seorang warga Muhammad Y. Sitepu menyatakan mereka belum memperoleh bantuan.
"Di sini warga mengungsi dari beberapa desa sekitar. Peralatan masak lengkap, tetapi tidak ada yang mau dimasak," kata Sitepu dari lokasi pengungsian, Selasa (17/9/2013).
Disebutkan Sitepu, sebenarnya ihwal lokasi pengungsian dan jumlah pengungsinya sudah disampaikan ke petugas pemerintah, tetapi tidak ada tindak lanjut. Tak ada kiriman bahan makanan.
"Kebutuhan di sini, ya tentu beras, sama lauklah. Kalau bisa dikirim cepat, lebih cepat bisa dimasak untuk warga yang mengungsi ini," kata Sitepu.
Dia berharap, pihak dermawan yang akan mendistribusikan bantuan untuk para korban letusan Gunung Sinabung, dapat menyampaikan juga sebagian di antaranya ke posko mereka, dan menyediakan nomor telepon hotline 081362019416. "Kami sangat berharap bantuan," kata Sitepu. (rep05)