BAGANSIAPIAPI - Iven Bakar Tongkang, Senin (24/6) lusa di Bagansiapiapi mulai ramai disesaki wisatawan lokal hingga luar negeri. Selain penginapan yang dipastikan habis, wisatawan tak segan-segan harus numpang nginap di rumah warga asal ikut perayaan ritual budaya warga Tionghoa itu.
Jumat (21/6) kemarin, bahkan warga Ujung Tanjung, Kecamatan Tanah Putih telah mempersiapkan diri untuk menyaksikan iven tersebut. "Sekarang Bagansiapiapi mulai dijebuli wisatawan, bahkan mereka ada yang numpang di rumah warga. Kalau kami kan dekat dari Bagansiapiapi, jadi tak perlulah harus nginap disana, cukup beberapa jam sebelum pelaksanaan nanti baru berangkat ke Bagansiapiapi dari Ujung Tanjung," tutur Darmalis (33), warga Tanah Putih.
Acara tahunan ini memang sudah mendunia, wisatawan manca negara seperti Malaysia, Thailand, Singapura, RRC, Cina, Brunai Darussalam hingga Amerika berkumpul ke kota ikan itu. "Apalagi bagi warga Rohil, rugilah kalau kita tidak ikut meramaikan acara ini, kan kegiatan tahun ini dihadiri meneteri," sambungnya.
Untuk itu, sambung Darmalis, ia bersama beberapa warga lainya sepakat harus menyewa mobil bus untuk datang ke Bagansiapiapi pada pelaksanaan Bakar Tongkang. "Untuk keselamatan kami warga disini memilih sewa bus, lagian supaya lebih meriah," katanya.
Panitia Bakar Tongkang, Hasanto menambahkan, selain dihadiri oleh menteri, kegiatan Bakar Tongkang diramaikan artis Malaysia dan Japang. "Yang pasti, acara Bakar Tongkang kali ini diupayakan lebih meriah dari acara sebelumnya," katanya.
Sementara pihak pengamanan Polres Rohil menyiapkan 202 personil ditambah 20 orang anggota Sat Brimob B Pelopor Menggala Junction, Polda Riau untuk memberikan kenyamanan pengunjung. "Tentunya, anggota ditempatkan di titik yang dianggap rawan dalam bentuk pengamanan. Kemudian, kita terunkan tim pengaman lalu lintas untuk melancarkan arus kendaraan," jelas Kapolres AKBP Tonny Hermawan melalui Kasubag Humas, AKP Ali Suhud. (Rep/01)