WASHINGTON DC-Presiden Amerika Barack Obama untuk pertama kali dalam masa kepresidenannya akan berkunjung ke sebuah masjid di AS hari Rabu mendatang (3/2). Gedung Putih mengatakan kunjungan presiden ke Islamic Society of Baltimore untuk “mensyukuri sumbangan warga Muslim-Amerika pada bangsa dan memastikan kembali pentingnya kebebasan beragama dalam kehidupan sehari-hari.”
Dilansir VOA Indonesia, Presiden Obama menurut rencana akan bertemu dengan sejumlah anggota masyarakat dan menyampaikan pidato untuk “menggarisbawahi kembali pentingnya kesetiaan pada nilai-nilai utama Amerika, menyambut kehadiran sesama warga, berbicara lantang melawan kefanatikan, menolak ketidakpedulian dan melindungi tradisi bangsa akan kebebasan beragama,”.
Pasca serangan berdarah akhir tahun lalu di Paris, Perancis dan San Bernardino, California yang dikaitkan dengan keberadaan kelompok Muslim radikal, Presiden Obama menyerukan kepada warga Muslim-Amerika untuk membantu melawan ekstrimis.
Presiden juga akan meminta warga Amerika untuk menolak komentar-komentar anti-Muslim yang disampaikan beberapa politisi, terutama kandidat calon presiden Partai Republik Donald Trump. (rep05)