MADRID - Bek kanan Atletico Madrid, Jesus Gamez, mengutarakan perasaan seusai Los Rojiblancos mengalahkan Real Madrid dua gol tanpa balas pada leg pertama babak 16 besar Copa del Rey di Vicente Calderon, Madrid, Kamis (8/1) dini hari WIB.
"Bagi kami, pertandingan tadi sangat penting karena kami bermain di kandang, di hadapan fan setia. Dan sejujurnya, kami senang karena mampu menang dengan selisih dua gol," ujar Gamez dilansir laman resmi klub.
Namun demikian, Gamez menyadari, keunggulan dua gol belum berarti apa-apa. Sebab, Atletico masih akan melawat ke Santiago Bernabeu, markas El Real, pekan depan.
Meski harus bertanding di kandang lawan, Gamez tetap menargetkan hasil positif. "Kami akan ke Bernabeu untuk menang dalam pertandingan itu. Sebab, kami adalah tim yang kuat," kata Gamez yang pernah merumput bersama Malaga tersebut. (rep01/rol)