Sport

Juventus Ngamuk, Parma Dibombardir 7-0

Turin-Juventus semakin kokoh di puncak klalsemen setelah meraih kemenangan 7-0 atas Parma pada lanjutan pertandingan Serie-A di Juventus Stadium, Minggu (9/11/2014). 
 
Juventus menempati peringkat pertama dengan poin 28 dari 11 laga, unggul enam angka dari AS Roma di peringkat kedua yang baru melakoni 10 pertandingan. Sementara itu, Parma masih berada di dasar klasemen dengan poin enam. 
 
Pesta gol Juventus dibuka dengan torehan Fernando Llorente pada menit ke-23. Gol tersebut diciptakannya seusai memanfaatkan bola rebound hasil tepisan kiper Parma, Antonio Mirante, yang menahan bola tendangan Paul Pogba. 
 
Tidak butuh waktu lama bagi Juventus untuk kembali mencetak gol. Hanya berselang enam menit, giliran Stephan Lichtsteiner yang mencatatkan namanya di papan skor setelah bola tendangan kerasnya dari luar kotak penalti Parma masuk ke pojok kiri gawang tim tamu. 
 
Pada menit ke-36, Llorente mencetak gol keduanya pada pertandingan ini. Mendapatkan umpan Lichtsteiner, Llorente melepaskan tendangan keras yang bolanya masuk ke pojok atas gawang Parma. 
 
AFP Striker Juventus, Fernando Llorente, seusai mencetak gol ke gawang Parma pada lanjutan Serie-A di Juventus Stadium, Minggu (9/11/2014).
Selepas turun minum, Juventus menambah pundi-pundi golnya setelah Carlos Tevez mencetak gol pada menit ke-50. Proses terjadinya gol tersebut pun cukup indah karena Tevez mampu mengecoh tiga bek Parma sebelum melepaskan tendangan akurat ke pojok kiri bawah gawang. 
 
Unggul empat gol, Juventus tidak menurunkan intensitas serangannya. Bahkan, hanya berselang delapan menit, skuad La Vecchia Signora itu kembali unggul setelah bola tendangan Tevez bersarang ke pojok kanan gawang tim tamu. 
 
Pemain pengganti, Alvaro Morata, pun tidak mau ketinggalan untuk menyumbang gol. Pemain yang baru masuk pada menit ke-71 itu berhasil memaksa kiper Mirante memungut bola dari gawangnya sendiri untuk kali keenam pada menit ke-76. 
 
AFP Striker Juventus, Alvaro Morata, seusai mencetak gol ke gawang Parma pada lanjutan Serie-A di Juventus Stadium, Minggu (9/11/2014).
Dua menit sebelum akhir laga, Morata menutup pesta Juventus setelah bola tendangannya seusai menerima umpan silang Lichtsteiner bersarang ke gawang Parma. Skor 7-0 pun akhirnya bertahan hingga laga usai. 
 
Menurut catatan Lega Serie-A, sepanjang pertandingan, Juventus menguasai bola sebanyak 68 persen dan menciptakan 11 peluang emas dari 21 usaha. Adapun Parma melepaskan satu tembakan akurat dari empat percobaan
 
Susunan pemain:
Juventus: 1-Gianluigi Buffon, 3-Giorgio Chiellini, 19-Leonardo Bonucci, 20-Simone Padoin, 26-Stephan Lichtsteiner, 2-Romulo, 6-Paul Pogba, 8-Claudio Marchisio (38-Federico Mattiello 82), 37-Roberto Pereyra, 10-Carlos Tevez (11-Kingsley Coman 60), 14-Fernando Llorente (9-Alvaro Morata 71)
Pelatih: Massimiliano Allegri
 
Parma: 83-Antonio Mirante, 6-Alessandro Lucarelli, 15-Andrea Costa, 19-Felipe, 8-Jose Mauri (31-McDonald Mariga 54), 11-Paolo De Ceglie (18-Massimo Gobbi 45), 21-Francesco Lodi, 30-Afriyie Acquah, 33-Andrea Rispoli, 5-Abdelkader Ghezzal, 99-Antonio Cassano (10-Ishak Belfodil 64)
Pelatih: Roberto Donadoni
 
Wasit: Carmine Russo. (rep05)