Sosialita

Ya Ampun, Paul Walker Bikin Fast and Furious 7 Rugi Rp2.9 Miliar per Hari

LOS ANGELES - Kematian Paul Walker rupanya menyebabkan efek domino terhadap film Fast and Furious 7. Selain harus melakukan syuting ulang untuk beberapa adegan yang menyangkut Paul, budget film ini juga dikabarkan melambung tinggi dari rencana awal.
 
The Hollywood Reporter melaporkan jika awalnya film yang dibintangi Vin Diesel itu memakan biaya sekira USD200 juta atau sekira Rp2.3 triliun. namun saat ini anggaran film tersebut melambung menjadi USD250 juta atau sekira Rp2.9 triliun. Hal ini disebabkan karena penundaan syuting selama beberapa bulan dan kematian tragis sang pemeran utama, Paul Walker.
 
Kabarnya penundaan syuting tersebut dalam satu hari menyebabkan kerugian USD250 ribu atau sekira Rp2.9 miliar.
 
Meski anggaran film Fast and Furious 7 membengkak namun alur cerita dalam film tersebut tak mengalami banyak perubahan. Peran Paul Walker digantikan oleh saudara laki-laki Walker, Caleb dan Cody, ditambah salah seorang stunment.
 
Selain pendekatan yang dihasilkan komputer, sutradara James Wan juga diharapkan dapat menggunakan beberapa rekaman Walker yang tidak terpakai sebelumnya  di dua film Fast and Furious. Film ketujuh ini juga tertunda dari waktu penayangannya yang sebelumnya dirilis pada tahun ini diundur hingga 10 April 2015.
 
Muncul rumor akibat melambungnya biaya syuting film ini, terjadi konflik antara Universal Pictures dan perusahaan asuransi yang menaungi film tersebut. Namun pihak Universal membantahnya.(rep05/ozc)