Riau Raya

Gubri: Siswa Jangan Tergoda Kunci Jawaban UN

Pekanbaru-Ujian Nasional (UN) tingkat SMA sederajat akan digelar pada 14-16 April 2014 mendatang. Diharapkan kepada seluruh peserta ujian agar memaksimalkan dan memantapkan diri untuk menargetkan diri lulus dengan nilai terbaik.
 
Gubernur Riau (Gubri), H Annas Maamun mengimbau kepada seluruh peserta ujian agar jangan mudah termakan dengan kunci jawaban yang beredar. "Semuanya harus belajar giat dan serius menghadapi ujian ini," imbau Gubri.
 
Karena hampir setiap ujian digelar, baik hanya Ujian Akhir Semester (UAS) hingga ke tingkat UN selalu diwarnai dengan beredarnya kunci jawaban, ada yang valid dan ada yang tidak.
 
Harus ditelaah juga, tidak semua siswa yang terlalu bersandar dengan kunci jawaban bisa lulus. Para peserta ujian harus bijak dan siaga menerima kunci jawaban yang beredar.
 
Untuk itu, Gubri juga mengimbau kepada para orang tua murid agar memperhatikan dan memberikan motivasi tinggi kepada anaknya agar belajar giat dan sung-sungguh. "Jangan terpaku dengan kunci jawaban yang beredar," ulas Gubri.
 
Naskah UN sudah disebarkan ke masing-masing kecamatan, untuk selanjutnya pada Minggu (13/4/2014) akan dibagikan ke sekolah-sekolah. Dimana penjagaan dan pengamanan sudah diserahkan kepada petugas kepolisian yang sudah ditunjuk.
 
Selama proses ujian berlangsung, setiap sekolah akan dijaga oleh dua petugas kepolisian. Sementara ujian susulan sendiri juga sudah ditetapkan pada 12-15 Mei 2014 mendatang. (rep05/grc)