Hukum

Dhani dan Maya Minta Maaf ke Keluarga Korban Kecelakaan


Jakarta-Ahmad Dhani dan Maya Estianty (38), kedua orang tua Dul, tak bisa berbuat banyak selain membagikan perasaan duka cita dan keprihatinan pada enam korban jiwa dan sembilan korban luka akibat kecelakaan yang dipicu si bungsu. "Saat ini keluarga sangat sedih dan prihatin atas kecelakaan itu," kata Jerry, paman Dul, saat di Rumah Sakit Pondok Indah (RSPI), Jakarta Selatan, Minggu (8/9) sore.

Ditemani Joyce, ibu kandung Dhani yang juga nenek Dul, dan adik perempuan Dhani, Jerry berbicara dan mengungkapkan rasa dukanya itu di tengah proses operasi yang dilakukan terhadap pembetot bass band The Lucky Laki itu.

Selain sedih dan ikut berduka, Dhani dan Maya juga peduli pada keluarga korban meninggal dan luka parah. "Keluarga, khususnya Ahmad Dhani dan Mbak Maya minta maaf dan prihatin atas kejadian yang tidak diinginkan ini," kata Jerry.

Dhani mengakui, mobil Mitsubishi Lancer B 80 SAL yang dikendarai Dul bersama Noval Samudra, rekan dekatnya terlibat kecelakaan di ruas Tol Jagorawi Km 8, Cibubur, Minggu pada pukul 00.40 WIB. Mobil Dul menambrak Toyota Avanza B 1882 UZY dan Daihatsu Grand Max B 1349 TFN yang juga terlibat kecelakaan itu.

Menurut Dhani, Dul mengalami patah kaki sebelah kanan namun masih sadarkan diri dan bisa berkomunikasi. Pukul 05.00 WIB pagi tadi, Dul telah dirawat di Rumah Sakit Pondok Indah, Jakarta Selatan. Pasalnya, ia harus menjalani operasi.

Sebelum mengalami kecelakaan, Ahmad Dhani menuturkan, putra hasil pernikahannya dengan Maia Estianti itu baru saja pulang mengantar pacarnya di bilangan Cibubur. Pentolan grup musik Mahadewa itu juga mengatakan biasanya Dul diantar sopir, namun kali ini tidak.

Menurut Jerry, adik kandung Ahmad Dhani, kepergian Dul  tanpa seizin keluarga. "Keluarga memang tidak pernah mengizinkan Dul pergi menggunakan mobil," tutur Jerry.

Sebenarnya, kata Jerry, Sabtu sekitar pukul 17.00 WIB, Dul sudah berjanji mau diajak ke pernikahan Judika-Duma. Namun, karena mendapat informasi tidak bisa masuk ke ruang resepsi pernikahan itu, Dul pergi entah kemana. "Sampai akhirnya, baru subuh kami mendapatkan kabar terjadinya kecelakaan itu," katanya.

Jerry juga memastikan, pemilik mobil Mitsubishi Lancer B 80 SAL adalah Ahmad Dhani, bukan milik Dul. "Yang jelas itu bukan milik Dul, karena dia belum boleh memiliki mobil. Jadi mobil itu milik Dhani," tandasnya.

Jerry menambahkan, luka luka yang dialami Dul tergolong parah. Tim dokter harus melakukan dua operasi besar dalam satu hari. "Operasi pertama di punggung dan sudah berlangsung baik. Operasi kedua terkait tulang rusuk dan pinggul, yang memengaruhi bagian perut," tutur Jerry.

Dul, kata Jerry, sempat tidak sadarkan diri tapi proses operasi pertama berjalan lancar. Apakah akan ada operasi lain karena dikabarkan Dul mengalami patah kaki? Jerry mengatakan pihaknya menunggu perkembangan medis lebih lanjut. "Namun kami juga menunggu informasi karena yang bisa masuk ke ruang operasi  hanya Maia dan Dhani. Kami tidak ingin menanyakan terlalu banyak karena masih sangat shock," tandasnya. (rep05)