Fokus Rohil

Lagi, Layanan PLN Dikeluhkan Pelanggan

UJUNG TANJUNG - Warga Kelurahan Banjar XII, Kecamatan Tanah Putih dan sekitarnya kembali mengeluhkan layanan PLN. Sebab, belakangan ini kerap terjadinya pemadaman listrik secara berulang.

"Sampai saat ini pemadaman aliran lisrik tidak menentu, terus terjadi di wilayah kita ini. Bahkan dalam sehari bisa terjadi dua hingga tiga kali pemadaman," kata warga Tanah Putih, Andika Pratama (33), Selasa (3/9/2013).

Dia merasa kecewa dengan pelayanan Perusahaan Listrik negara (PLN) yang setiap hari melakukan pemadaman aliran listrik tanpa ada pemberitahuan lebih awal.

"Apabila ini terus berlangsung berdampak pada alat-alat elektronik milik kami dan warga lainya, karena pemadaman dilakukan secara tiba-tiba bahkan dalam satu hari listrik padam dua hingga tiga kali," cetusnya.

Andika Pratama mengatakan, selaku warga yang ada di Tanah Putih, Kabupaten Rohil dirinya sangat kecewa dengan layanan PLN. "Khususnya Tanah Putih hingga saat ini tidak luput dari krisis aliran listrik. Kita butuh pengertian dari pihak PLN, sebab selama ini kita sudah membayar tagian listrik," geramnya.

Kepala PLN Tanah Putih, Masrizal, mengatakan kendala utama yang terjadi disebabkan kondisi alam. "Sehingga berdampak pada jaringan listrik. Kami sudah berusaha maksimal untuk melakukan kewajiban kami, tetapi semua terganjal dengan kondisi alam," kilahnya. (rep1)