BPS Sensus Pertanian

Petani Rohil Capai 69.690 Orang

BPS Rohil tengah melakukan sensus pertanian, tercatat Petani Rohil Capai 69.690 Orang.


BAGANSIAPIAPI - Badan Pusat Statistik (BPS) menyatakan jumlah petani yang ada di Kabupaten Rokan Hilir sebanyak 69.690 orang. Jumlah ini sesuai hasil sensus pertanian pihaknya terhadap petani dan peternak di 15 kecamatan yang akan disampaikan ke BPS Riau untuk mengambil kebijakan berikutnya.

"Hasil dari jumlah sensus pertanian masuk database diperuntukkan bagi pebuat kebijakan dalam menyalurkan berbagai program nantinya. Karena, data ini sebagai acuan pemerintah untuk menentukan kebutuhan suatu daerah menyakut petani dan peternak di Indoensia," ujar Kepala BPS Rohil, Guswandi ST, Kamis (20/6).

Dirincikannya, di 15 kecamatan di Rohil tercatat sebanyak 69.690 orang petani yang menekuni sektor tani, ternak dan perkebunan. "Data ini bisa dijadikan landasan hingga 10 tahun ke depan tergantung situasinya," tambahnya.

Khusus di Rohil, dari 15 kecamatan yang disensus, jumlah petani perkebunan didominasi Kecamatan Bagan Sinembah. "Wilayah dan penduduk di kecamatan ini cukup luas, mereka rata-rata petani perkebunan kelapa sawit. Sementara khusus peternak hewan berbobot besar, yang paling banyak ditemukan di Kecamatan Pujud dan Pasir Limau Kapas, tetapi untuk peternak ikan hampir di semua kecamatan ada," jelasnya. (rep/01)