Sosialita

Warga Berburu Batu di Lokasi Penemuan Giok di Mamasa

MAMASA - Lokasi penemuan bongkahan batu giok di Bukit Buttu Kasisi, Desa Osango, Kecamatan/Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat, ramai didatangi masyarakat yang bermaksud berburu batu yang sedang digandrungi itu.

Setiap hari, ratusan orang datang membawa alat penggali. Tidak hanya orang dewasa, tapi juga anak-anak. Bahkan ibu-ibu turut serta. Mereka mengaku berburu batu karena tergiur harga jualnya.

Namun, ada ancaman kerusakan lingkungan dari aksi penggalian tersebut. Pasalnya, warga melakukan penggalian di area tak menentu setelah lokasi pasti penemuan batu giok ditutup oleh pemilik lahan menggunakan bambu dan kayu.

Sejak bongkahan batu giok itu ditemukan, dipekirakan hampir satu ton bongkahan batu telah diambil warga dari sekitar Bukit Buttu Kasisi. Padahal di sekitar lokasi, terdapat mata air yang merupakan sumber irigasi sawah petani.

Hingga kini, belum ada langkah yang diambil oleh pemerintah setempat untuk mencegah aksi tersebut. (cr01/oz)