Riau Raya

Jual Beli Batu Akik Makin Ramai di Pekanbaru

Pekanbaru-Sejak beberapa pekan terakhir pedagang batu hiasan atau yang dikenal dengan sebutan batu akik kian semarak di berbagai wilayah Kota Pekanbaru, Provinsi Riau.
 
Hasil pantauan Minggu siang, para pedagang batu akik tersebut terlihat membuka lapak-lapak sederhana di pinggiran jalan pusat kota hingga pada kompleks pertokoan dan dalam pusat perbelanjaan modern.
 
Semisal Yudi (36), pedagang batu akik yang membuka lapak kecil di pinggir Jalan Bukitbarisan, Kecamatan Tenayan Raya, tepatnya di persimpangan Jalan Harapan Raya.
 
"Saya sudah membuka kedai batu akik ini sejak beberapa pekan terakhir dan banyak peminatnya," kata Yudi kepada Antara.
 
 Ayah dua anak ini mengaku mendapatkan berbagai jenis batu mulia tersebut dari berbagai wilayah luar daerah seperti Sumatera Barat, Kalimantan Timur, Kalimantan Barat dan Sulawesi.
 
"Tidak ada batu dari lokal atau Riau. Semuanya saya datangkan dari luar daerah dengan berbagai jenis dan warna yang dapat dipilih," katanya.
 
Yudi menyajikan ragam jenis batu akik tersebut dengan cara sederhana, dalam bentuk jadi atau bulat kecil menyerupai kelereng berbentuk lonjong, kemudian ada juga yang masih "mentah" atau batu-batu berukuran besar sekitar sekepalan tangan.
 
"Ada macam-macam namanya, mulai dari Sulaiman, Rebung, Lumut, Limau Manis, Safir dan Rubi, serta lainnya. Harganya juga macam-macam, mulai dari Rp20 ribu sampai ada juga yang jutaan rupiah," katanya.
 
Pedagang batu akik lainnya juga dapat ditemui di sepanjang Jalan Sam Ratulangi, Jenderal Sudirman, Arengka, Jalan Nangka bahkan hingga di pinggiran kota.
 
Sementara itu, Julian (23), membuka lapak batu akik di lantai dasar Mal SKA Pekanbaru yang berada di perempatan Simpang Arengka, atau di ujung Jalan Nangka.
 
Lapak Julian berada di tengah-tengah lapak batu akik milik pedagang lainnya di sekitar pusat perbelanjaan modern tersebut, tepatnya bersebelahan dengan halaman parkir kendaraan.
 
"Saya sudah dua minggu membuka kedai batu akik di lokasi ini," katanya. (rep05/ant)