Rohil Raih Enam Medali Tenis Meja Kejurda Riau

Rabu, 10 September 2014

ROKAN HILIR - Atlet kontingen asal Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) berhasil meraih enam medali dalam cabang olahraga tenis meja dalam kejuaraan daerah (Kejurda) Provinsi Riau yang dilaksanakan sejak 29 Agustus hingga 3 September 2014 di Pekanbaru.
 
Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Kadispar Pora) Pemkab Rohil Zulkarnain, melalui Kepala Bidang (Kabid) Pemuda dan Olah Raga (Pora) Wakit Nugraha, kepada pers, Selasa (9/9) mengatakan enam medali tenis meja itu terdiri dari tiga medali perak dan tiga medali perunggu. 
 
Tiga medali perak diraih dari Beregu Putra (Ernado Lingga, Ari Padi Suganda dan M Siddiq), Ganda Putra (Ernado Lingga dan Ari Padi Suganda), serta Tunggal Putra (Ernado Lingga). Sedangkan tiga medali perunggu diraih di Tunggal Putra (Ari Padi Suganda), Ganda Putri (Ria Jayanti dan Juli Mahayun) dan di Beregu Putri (Lola, Lisa, Juli Mahayun dan Ria Jayanti). 
 
"Posisi Rohil di Kejurda Tenis Meja Riau 2014 ini berada diperingkat ke tiga setelah Kota Pekanbaru dan Indragiri Hulu (Inhu) yang sama-sama meraih dua emas. Sedangkan Rohil meraih enam medali, tiga medali perak dan tiga medali perunggu," kata Nugraha.
 
Para atlet yang ikut serta di Kejurda tenis Meja Riau ini, terang Nugraha, merupakan para atlit yang masih duduk dibangku sekolah. Mereka, jelas dia, berusia antara 10 sampai 17 tahun. Atlet tenis meja Rohil ini, jelasnya, didominasi dari kecamatan Rimba Melintang.  
 
"Kedepan Rohil harus lakukan pembinaan atlet sejak dari dini agar bisa bersaing dengan daerah lain di Riau. Apa lagi peserta di kejurda Tenis Meja ini rata-rata siswa sekolah dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP). Mereka juga harus lebih giat mengikuti berbagai turnamen dan latihan agar skill mereka terus semakin meningkat," tuturnya. (rep01/MCRiau)